Sunday, November 14, 2010

Angkak - Bumbu Masakan Cina


Angkak adalah bumbu masak yang sering di pakai dalam masakan Cina. Terbuat dari beras ketan yang difermentasikan dan dikeringkan sehingga warnanya berubah menjadi merah. Di pasaran terdapat dua jenis angkak, yaitu yang dijual dalam keadaan basah dan kering.

Di dalam masakan, Fungsi angkak, memberikan warna merah alami pada masakan daging, ayam maupun ikan, terutama masakan yang dipanggang. Aroma masakan juga menjadi lebih segar dan lezat.  Angkak basah cocok sebagai bumbu tumis tahu maupun sayuran. Penggunaan angkak basah bisa langsung dimasak dengan aneka tumisan. Sedangkan yang kering bisa di gunakan utuh maupun dihaluskan dengan bumbu-bumbu yang lain. Budi Sutomo.
   
Angkak

Bahan:
Beras ketan 150 g, cuci bersih
Biang/ragi Monascus angka atau Monascus purpureus 1 sdt
Air 250 ml
Cara Membuat:
  1. Didihkan air, masukkan beras, masak hingga cairan terserap habis, angkat. Kukus beras hingga matang. Angkat, dinginkan.
  2. Taburi nasi dengan ragi, aduk rata. Masukkan beras beragi ke dalam tempat bertutup.
  3. Fermentasikan selama tiga hari hingga timbul gelembung-gelembung dan beras menjadi berwarna merah. Keringkan/jemur hingga kering. Kemas angkak dalam wadah tertutup rapat. Angkak siap digunakan.
Untuk 150 g

No comments:

Post a Comment