Monday, November 29, 2010

grupon.com resmi di beli google

grupon situs terkenal

CALIFORNIA - Google dilaporkan telah membeli Groupon sebesar USD2,5 miliar. Rumor ini beredar berdasarkan sebuah laporan dari 'sumber terpercaya' yang paham akan situasi ini.

Pembelian yang belum dikonfirmasikan ini, mengikuti rumor sebelumnya yang menyebutkan bahwa Google telah membicarakan untuk membeli Groupon, setelah Yahoo gagal untuk bernegoisasi mengenai pembelian tersebut dengan harga USD2 miliar awal tahun ini. Demikian seperti yang dikutip dari Mashable, Selasa (30/11/2010).
http://www.geeky-gadgets.com/wp-content/uploads/2010/11/google-groupon.jpg

Groupon adalah salah satu dari kisah sukses terbesar di internet sampai saat ini, dengan taksiran nilai perusahaan sebesar USD1 miliar, revenue yang lebih dari USD50 juta per bulan. Situs tersebut masih tergolong baru karena diluncurkan pada bulan November 2008.

Pembelian ini, apabila benar, sangat masuk akal bagi Google. Pasalnya Google memberinya kesempatan untuk menggabungkan perjanjian-perjanjian Groupon dengan direktori bisnis lokalnya, Google Places. Di sisi lain, bagi Groupon, akan jauh lebih mudah untuk bekerja sama dengan beberapa layanan serupa yang berada di bawah naungan Google.

Groupon.com selama ini dikenal sebagai sebuah situs yang menawarkan diskon-diskon kepada konsumen. Groupon memberikan potongan harga. Setelah membeli kupon diskon, pembeli dapat menukarkan kupon yang mereka miliki ke tempat yang tertulis pada kupon.

Selain itu, Groupon juga menjual potongan-potongan harga berbagai tiket-tiket acara besar. Mei silam, Groupon berhasil menjual sekira 6.561 tiket untuk acara eksebisi karya seni dari Mesir Kuno di Amerika Serikat. Harga yang dijual Groupon, 18 persen lebih murah dari harga tiket asli di TicketBox.

Groupon masuk di jajaran The Digital 100 - The World’s Most Valuable Startups tahun 2010 versi Business Insider.

Pendapatan Groupon berasal dari setiap penjualan kupon yang dilakukan dan dibayarkan oleh perusahaan penyedia kupon diskon tersebut. Ini merupakan potensi bisnis yang menarik, karena merupakan alternatif promosi atau iklan yang sudah umum dilakukan oleh perusahaan.

Saat ini situs yang berasal dari kata 'Group' dan Coupon' tersebut melayani sekira 22 negara dan 88 kota. Sejak diluncurkan pada 2008, nilai Groupon saat ini diperkirakan mencapai sekira USD1,35 miliar. Groupon mempekerjakan 250 tenaga pemasaran. (srn)

No comments:

Post a Comment