Bahan-bahan :
1 lidah sapi, bersihkan dan rebus matang
2 sdm margarin
7 siung bawang merah iris
750 ml air
8 sdm kecap manis
2 sdm saus tomat
1 sdt garam dan 1 sdt lada bubuk
1 biji pala memarkan
7 biji cengkih dan 3 cm kayu manis
2 tomatm, potong menurut selera
Pelengkap :
kentang goreng dan setup sayuran
Cara memasak / membuat :
1. Lidah sapi setelah dicuci bersih, celupkan dalam air mendidih selama 2 menit,
angkat dan kerok kulitnya, cuci bersih kembali dan rebus hingga lunak,
angkat, tiriskan.
2. Panaskan margarin, tumis bawang merah hingga harum, masukkan lidah utuh,
tambahkan kecap manis, saus tomat, garam, merica, pala, cengkih dan kayu
manis, aduk rata, masukkan air dan masak hingga bumbu meresap kedalam
lidah dan kuah mengental.
3. Penyajian : potong lidah menurut selera, siapkan pinggan tata kentang goreng
dan setup sayuran, taruh lidah dan sausnya.
4. Sajikan hangat.
No comments:
Post a Comment