Monday, August 16, 2010

Ketrampilan - Napkin Folding (Seni Melipat Serbet)

Seni melipat serbet atau napkin folding banyak sekali ragamnya, salah satunya adalah jenis lipatan Bread Box yang berfungsi sebagai tempat meletakkan roti. Kreasi/Foto/Teks: Budi Sutomo.

Bread Box

1. Lipat napkin ke arah dalam hingga hingga bentuk serbet menjadi empat persegi panjang.
2. Tekuk sisi serbet bagian kanan ke arah dalam hingga menutupi sepertiga bagian serbet.
3. Lipat bagian kanan bawah ujung napkin ke arah atas seperti yang terlihat di dalam gambar.
4. Lakukan seperti tahap no 3 pada sisi bagian kanan atas napkin mengarah ke bawah.
5. Lipat sisa napkin bagian tengah mengarah ke samping untuk mengunci lipatan.
6. Lakukan hal yang sama pada bagian ujung sebelah kiri sehingga tercipta bentuk seperti yang ada di dalam gambar.

Informasi Buku Seni Melipat Serbet bisa dilihat di sini : The Simple Art of Napkin Folding

No comments:

Post a Comment